Senin, 31 Desember 2012

Gg. Harga diri rendah



BAB III
TINJAUAN KASUS DAN PEMBAHASAN

A.          Tinjauan Kasus

1.            Pengkajian
a.             Identitas  klien
1)            Nama                        : Tn. A
Nama Panggilan       : Tn. A
Jenis kelamin            : Laki-laki
Umur                        : 29 tahun
Agama                      : Islam
Pekerjaan                  : Kuli bangunan
Pendidikan               : SD
Suku bangsa             : Sunda / Indonesia
Status Perkawinan   : Duda
Alamat                     : Kp. Bojong Asih Rt. 04 Rw. 08 Kec. Cicalengka Bandung Timur
Tanggal masuk         : 12-07-2004
Tanggal pengkajian : 2 Agustus 2004
No. Medrek              : 016144
Diagnosa                  : F.23

2)            Penanggung Jawab
Nama                                 : Tn. M
Umur                                 : 32 tahun
Pekerjaan                           : Wiraswasta
Hubungan dengan klien    : Kakak kandung
Alamat                              : Kampung Bojong Asih Rt. 04 Rw. 08 Kec. Cicalengka Bandung Timur.
b.            Alasan Masuk
Klien dibawa ke Rumah Sakit jiwa Cimahi diantar oleh Bapak RT dan oleh keluarganya dengan gejala dirumah : Mengamuk, memecahkan jendela, merusak barang-barang dan memukul orang lain. Klien mengatakan penyebab marahnya karena klien tidak dimasukkan menjadi calon legislatif dan klien merasa tidak dihargai oleh Bapak RT. Saat dikaji gejala waktu masuk sebagian sudah tidak nampak, yang ada pada pertemuan pertama klien sangat bersahabat, mau diajak berkomunikasi dengan perawat maupun dengan orang lain.
Klien sudah mampu menangani rasa marahnya dengan menggunakan cara yang terbaik menurut klien. Saat menceritakan masalahnya ekspresi klien tegang, suara keras mata klien tajam.
Masalah Keperawatan : -     Harga diri rendah
-          Risiko mencederai diri sendirri, orang lain dan lingkungan.
-          Perilaku kekerasan.
c.             Faktor Predisposisi
Sebelumnya klien pernah dirawat 2 kali di Ruang Rajawali yaitu 05-10-2002 dan 1 kali di Ruang Perkutut 22-11-2002. dan ini yang ketiga kalinya klien dirawat, klien sekarang di Ruang Kutilang masuk tanggal 12-07-04. Didalam rumah tangganya klien mempunyai masalah, klien ditinggalkan oleh istri tercintanya. Kedua orang anak laki-lakinya tinggal bersama dengan nenek dari istrinya. Setelah 2 tahun klien menduda, klien mengatakan sempat berhubungan dengan wanita lain tetapi sekarang wanita tersebut telah pergi meninggalkannya. Klien sangat kecewa dengan hal yang telah terjadi.
Masalah Keperewatan : Berduka disfungsional.
d.            Pemeriksaan Fisik
1)            Tanda-tanda vital
TD             :     120/80 mmHg
Nadi          :     80X/mnt
Respirasi    :     24X/mnt
Suhu          :     360C
2)            Data Atropometri
TB             :     157 kg
BB             :     60 kg

3)            Keluhan fisik
Ketika dikaji klien tidak mengeluh adanya keluhan fisik
Masalah Keperawatan : Tidak ada masalah.
e.             Psikososial
1)            Genogram
 






Keterangan :          : Laki-laki
                              : Perempuan
                              : Klien
                              : Serumah
                              : Cerai
Penjelasan :
Klien telah bercerai dengan istrinya dan klien sekarang tinggal bersama orang tuanya. Klien mempunyai 2 orang anak laki-laki yang sekarang tinggal bersama nenek dari istrinya. Klien merupakan anak ke 4 dari 7 bersaudara. Orang yang paling dekat dengan klien adalah ibunya.
Masalah Keperawatan : Tidak ada masalah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar